PRABUMULIH, SS - Jumlah pasien positif corona atau covid-19 asal Kota Prabumulih yang dirawat di Rumah Sakit Moehammad Hoesin (RSMH) Palembang dinyatakan sembuh.
Kali ini, dua pasien lagi dinyatakan sembuh dan diperbolehkan kembali pulang berkumpul bersama keluarganya. Kedua pasien tersebut yakni pasien no 92 dan 93 berinisial DA (4) dan AA (17). Keduanya merupakan anak dari pasien 09 yang sebelumnya dinyatakan positif covid-19 dan dirawat sejak 25 April 2020.
Keduanya sudah diperbolehkan pulang dan dijemput oleh Tim Dinas Kesehatan Kota Prabumulih, Senin (04/05/2020). DA dan AA pun akhirnya bisa berkumpul kembali bersama keluarga di Prabumulih.
Walikota Prabumulih Ir H Ridho Yahya MM yang mandapat kabar adanya tambahan dua pasien covid-19 asal Prabumulih yang dinyatakan sembuh mengaku senang dan terharu. Sebab kedua pasien tersebut adalah anak-anak dan remaja yang meruoakan putri dari almarhum dr EL yang sebelumnya menjabat sebagai direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Prabumulih.
Menurut Ridho, dengan bertambahnya jumlah pasien yang sembuh dari covid-19 merupakan suatu keajaiban yang patut disyukuri. Mengingat tidak semua orang bisa sembuh dan selamat dari bahaya virus tersebut.
"Kita sangat bersyukur atas kesembuhan dua pasien yang merupakan warga Kota Prabumulih. Ini semua tentunya tidak terlepas dari semangat serta doa yang tak henti-hentinya dipanjatkan oleh masyarakat kita," ujar Ridho Yahya.
Lebih lanjut, orang nomor satu di Kota Prabumulih ini menuturkan, masih terdapat beberapa diantaranya pasien covid-19 yang saat ini masih dirawat ataupun melakukan isolasi mandiri. Mereka terus berjuang melawan virus agar bisa sembuh dan kembali beraktifitas seperti biasa.
"Untuk itu, kami meminta agar masyarakat terus berdoa untuk kesembuhan bagi saudara-saudara kita ini," ucapnya.
Demikian pula, Ridho tak henti-hentinya mengingatkan masyarakat Kota Prabumulih untuk menaati aturan protokol kesehatan pencegahan penularan covid-19. Diantaranya menerapkan pola hidup bersih dan sehat, mencuci tangan menggunakan sabun dengan air mengalir sebelum dan sesudah beraktifitas, menggunakan masker, mengurangi aktifitas di luar rumah, jaga jarak sosial phisical distancing, menghindari kerumunan serta belajar, bekerja dan beribadah di rumah.
"Hindari stres dan tetap optimis, karena penularan virus ini dapat menyerang siapa saja. Bila merasa tidak enak badan seperti pilek, batuk dan sesak nafas segera menghubungi fasilitas kesehatan. Tim medis kita siap melayani masyarakat 24 jam. Baik itu melalui sambungan cepat PSC 119 atau kegawat darurat medis di nomor 083567321119," jelasnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan, dr Happy Tedjo menuturkan, kedua pasien dinyatakan sembuh setelah menjalani masa karantina dan perawatan medis di RSMH Palembang. Hasil kesehatan kedua pasien dibuktikan dengan telah dikeluarkannya surat keterangan sehat dari RSMH dan Dinkes Prabumulih.
"Alhamdulillah setelah dilakukan swab tes sebanyak dua kali hasilnya sudah negatif. Sehingga kedua pasien dinyatakan sehat. Mudah-mudahan dengan adanya penyelesaian kasus covid-19 ini jumlah pasien yang sembuh dapat terus bertambah dan menjadi motivasi bagi pasien-pasien lainnya untuk tetap semangat agar bisa sembuh," tandasnya. (LN /Nr)