LAHAT, RT - Pemkab Lahat berhasil meraih penghargaan predikat opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) untuk ke 6 kalinya.
Penghargaan itu diberikan oleh Badan Pemeriksaan Keuangan (BPK) atas transparansi laporan keuangan pemerintah daerah tahun 2019.
Penghargaan WTP itu sendiri diterima langsung Bupati Lahat, Cik Ujang, SH didampingi Kepala Inspektorat Lahat, Yunisa Rahman, di Gedung BPK perwakilan Sumsel di Kota Palembang, Selasa (22/6/2020).
Dengan diraihnya kembali penghargaan WTP untuk ke 6 kalinya tersebut, Bupati Lahat, Cik Ujang, SH mengharapkan sinergi dan pembinaan terus dilakukan oleh BPK, sehingga pengelolaan keuangan Pemkab Lahat dapat sejalan dan sesuai dengan ketentuan perundang undangan. Tak hanya itu, pembinaan diberikan agar proses pengelolaan keuangan tidak salah.
"Pencapaian ini merupakan buah dari kerja keras seluruh jajaran Pemkab Lahat, dan merupakan bukti kalau Pemkab Lahat transparan dan akuntabel dalam pengelolaan keuangan daerah. Insyaallah Ini akan menjadi motivasi bagi kita kedepan sehingga lebih baik lagi dalam hal pengelolaan keuangan," ungkap Bupati Lahat. (Fry)