PRABUMULIH, RT --- Polres Prabumulih membagikan 2000 paket sembako untuk masyarakat yang terdampak pandemi Covid-1 9. Gerakan Bhaksi Sosial ini menyasar 37 desa dan Kelurahan di wilayah hukum Polres Prabumulih.
Kapolres Prabumulih AKBP Siswandi, S.I.K., S.H., M.H mengatakan, penyaluran sembako merupakan wujud kepedulian TNI - Polri untuk membantu meringankan beban masyarakat yang terdampak pandemi virus Corona.
"Kegiatan pembagian paket sembako ini, sering kita lakukan untuk membangun empati dan kedekatan sosial antara TNI bersama Polri dengan warga masyarakat," Kata AKBP Siswandi disela kegiatan tersebut, Rabu (02/11/2020).
AKBP Siswandi menuturkan, untuk pembagian tahap pertama pihaknya menyalurkan 700 paket beras seberat tiga setengah Ton. Tahap kedua, 700 karung 3 setengah ton beras, dan tahap ke tiga 600 karung beras sebanyak 3 ton.
"Totalnya kita menyalurkan 2000 paket beras. Kita harapkan bantuan ini bisa membawa manfaat untuk meringankan beban hidup warga terdampak," ujar Kapolres.
Menurut Kapolres, Bantuan sosial tersebut dikhususkan kepada masyarakat yang terdampak covid, tentunya dengan data valid yang sudah dikumpulkan oleh personil di lapangan.
"Masyarakat penerima sebelumnya telah kita data, Proses penyalurannya juga dilakukan secara langsung dengan melibatkan anggota Bhabinkamtibmas Polres Prabumulih dan juga Babinsa Koramil ," ujarnya.
Ditambahkan Kapolres, himbauan untuk menerapkan protokol kesehatan tetap disampaikan kepada masyarakat. Hal ini akan terus dilakukan untuk memutus rantai penyebaran Corona Virus Desease.
"Pademi ini berdampak pada ekonomi masyarakat. Mengimbangi hal itu, kita menggelar bhakti sosial untuk membantu mengatasi kesulitan masyarakat dalam memenuhi kebutuhan bahan makanan," pungkasnya.
Terpantau di lapangan, Kapolres Prabumulih, AKBP Siswandi SH SIk MH bersama Wakapolres, Kompol Masnoni SH SIk MH, dan para Kapolsek jajaran Polres Prabumulih turun langsung menyerahkan bantuan sembako peduli Covid-19. (Alx)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar