PRABUMULIH, RUBRIKTERKINI -- Sinergis TNI-Polri terus dijaga jajaran Polres Prabumulih, khususnya dalam Ops Ketupat Musi 2023 dalam rangka memberikan rasa aman dan nyaman kepada pemudik, Sabtu (29/4/2023).
Seperti H+7, personel Polres Prabumulih bersama TNI AD dari Koramil Prabumulih dan Subdenpom menjaga Pos PAM Air Mancur, guna mengamankan arus balik lebaran.
Hal itu dibenarkan Kapolres Prabumulih, AKBP Witdiardi SIk MH ketika dikonfirmasi awak media, akhir pekan ini. “Sinergis TNI-Polri, harga mati. Kita berkolaborasi memberikan pelayanan kepada pemudik bersama-sama agar nyaman dan aman,” kata Witdiardi.
Kapolres Prabumulih mengatakan, sesama pelayanan dan pengayom masyarakat sudah jelas harus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dalam Ops Ketupat Musi 2023.
“Akan terus pertahankan, sinergi TNI-Polri ini dalam rangka peningkatan dan pengoptimalan pelayanan publik khususnya di wilkum Polres Prabumulih,” terang Wit.
Sebutnya, penjagaan posko lebaran 2023, cukup rutin dilakukan selain sebagai wadah kordinasi dan silaturahmi antar jajaran Polres Prabumulih dan juga TNI AD. “Jika silaturahmi terjalin baik, hal-hal tidak diinginkan bisa dicegah dan diantisipasi,” pungkasnya (*)
Editor:Heru
Tidak ada komentar:
Posting Komentar