LightBlog

21/04/23

Kapolres Prabumulih Pantau Arus Mudik di Stasiun KA



PRABUMULIH, RUBRIKTERKINI -- Memastikan arus mudik aman dan kondusif tanpa kendala Kapolres Prabumulih AKBP Witsiardi SIk MH melakukan pengecekan di Stasiun KA, Kamis malam (20/4/2023).


Kapolres Prabumulih, AKBP Witdiardi SIk menjelaskan, para pemudik agar memastikan rumah ditinggalkan dalam keadaan terkunci sehingga tidak dimanfaatkan pelaku kejahatan. Lalu, pastikan seluruh komponen listrik dan api aman. Sehingga, menetralisir bahaya kebakaran.


“Kalau sudah demikian, jelas pemudik meninggalkan rumahnya tidak akan was-was,” ujar Witdiardi.


Masih kata Kapolres, mengimbau pemudik menjaga barang bawaannya dan jangan memakai barang berharga terlalu menonjol. Selain itu, jangan terlalu banyak barang bawaan jika menggunakan transportasi umum.


“Ini demi keamanan dan keselamatan para pemudik, khususnya pemudik menggunakan KA. Dan, semoga selamat sampai tujuan,” pesan Alumnus AKPOL 2002.


Jika ada kendala selama mudik, masih kata dia, bisa memanfaatkan nomor ponsel bantuan polisi atau mendownload aplikasi ‘Polri Super App’. “Polri akan selalu hadir, demi keamanan dan kenyamanan masyarakat. Informasi masyarakat, sangat dibutuhkan guna memberikan pelayanan kepada masyarakat secara optimal demi mudik aman tentunya,” tukas Mantan Kapolres Mukomuko ini (*) 


Editor:Heru

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Adbox