PRABUMULIH, RUBRIKTERKINI -- Ada kejadian lakalantas di wilayah Satlantas Polres Prabumulih hingga merenggut korban jiwa dan meninggal dunia, Kasat Lantas AKP Muthemainah mengimbau kepada masyarakat Prabumulih.
Kata Muthe, khususnya pengguna R2 dan R4 pada saat berkendara tidak sambil menggunakan handphone ketika berkendaraan R2 dan gunakanlah lajur kiri demi keselamatan.
“Sedangkan, kendaraan R4 gunakanlah lajur sebelah kanan, dan kita tekankan agar tetap patuhi peraturan lalu lintas. Gunakan helm dan melengkapi surat-surat, serta tidak kebut-kebutan. Agar tidak terjadi dan terhindar lakalantas,” bebernya.
Ucapnya, atas kejadian tersebut tentunya semua tidak menginginkan hal ini terjadi. Karenanya, ia mengimbau pada masyarakat Prabumulih mematuhi peraturan lalu lintas.
“Gunakanlah lajur tepat ketika berkendara baik R2 dan R4. Lalu, jangan lupa gunakan helm dan sabuk pengaman demi keselamatan dari lakalantas fatal,” terangnya.
Kalau sudah terjadi, akunya hingga kehilangan nyawa jelas akan terjadi penyesalan bagi pelaku dan keluarga korban.
“Kita tekankan juga, agar fokus berkendara demi keselamatan jiwa,” tandasnya.(*)
Editor:Heru
Tidak ada komentar:
Posting Komentar