PRABUMULIH, RUBRIKTERKINI -- Memberikan rasa aman dan nyaman di sekitar masyarkat Kota Nanas ini, Polres Prabumulih mengelar apel Satkamling di Halaman Mapolres, Rabu, 21 Juni 2023.
Apel itu langsung Kapolres Prabumulih, AKBP Witdiardi SIk MH memberikan arahan, kalau masyarakat harus terus menerus berperan aktif dalam mewujudkan Kamtibmas kondusif lewat Satkamling.
“Kami berterima kasih atas dukungan Pemkot Prabumulih bersama masyarakat, juga stakeholder dan mitra Polres Prabumulih guna bersinergi mewujudkan Satkamling kondusif,” ujar Witdiardi, Rabu kepada awak media.
Berkat dukungan semua pihak, kata Kapolres Prabumulih di wilakumnya sudah berdiri 90-an Satkamling dalam rangka meningkatkan Kamtibmas di tengah masyarakat. “Kita optimis, gangguan Kamtibmas dan kriminalitas lainnya bisa dicegah adanya Satkamling ini. Makanya, kita dorong agar terus aktif,” beber Wit.
Satkamling ini sendiri, aku Mantan Kapolres Mukomuko ini dari masyarakat buat masyarakat. Sehingga, nyaman dan aman terhindar dari kejadian menonjol. “Semuanya bersinergi, mewujudkan Kamtibmas kondusif. Demi keamanan wilayah hukum di lingkungan Polres Prabumulih ini,” ujar Alumnus AKPOL 2002 ini.
Lanjutnya, mendorong pengaktifan Satkamling mengelar lomba Satkamling dari tingkat Polres hingga Polda Sumsel. “Tingkat Polres Prabumulih, juara I-nya Satkamling Karang Jaya nantinya mewakil Polres Prabumulih di tingkat Polda Sumsel,” tutupnya.(*)
Editor:Heru
Tidak ada komentar:
Posting Komentar