PRABUMULIH, RUBRIKTERKINI -- Kapolres Prabumulih AKBP Endro Aribowo S.I.K menghadiri acara peluncuran Tahapan Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota Prabumulih Tahun 2024, dan peluncuran "Si Tunas" Yang menjadi maskot pada Pilkada Kota Prabumulih.
Peluncuran tahapan Pilkada dan maskot Pilkada Prabumulih, yang di resmikan langsung oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Prabumulih dan dimeriahkan artis papan atas "ADA BAND" pada Sabtu Siang (22/6/2024), berlangsung di Halaman Parkir City mall, Kelurahan Gunung Ibul, Kecamatan Prabumulih Timur, Kota Prabumulih.
Kapolres Prabumulih yang ditemui media ini seusia acara mengatakan, Polri siap mendukung KPU dan Bawaslu Kota Prabumulih dalam pengaman dan menyukseskan Pilkada 2024.
" Hari ini 358 personil TNI-POLRI bergabung untuk pengamanan acara peluncuran Maskot KPU Pilkada 2024 dan festival musik Band yang digelar, Polres Prabumulih menerjunkan 274 Personil dan sisanya ada dari TNI, Pol PP, Dishub, BPBD dan Dinas Kesehatan," terang Kapolres.
Lanjutnya, Pengaman hari ini berjalan dengan lancar dan tidak ada insiden." Alhamdulillah semua unsur bergabung menjadi satu, sehingga semua kegiatan berjalan dengan lancar, aman dan tertib," pungkasnya.(HRU)
Editor:Heru
Tidak ada komentar:
Posting Komentar